Viral Seruan Boikot Food Vlogger Codeblu, Buntut dari Konflik dengan Toko Roti

Food Vlogger, Codeblu
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, VIVA – Viral di media sosial seruan untuk memboikot food vlogger William Anderson, yang lebih dikenal dengan nama Codeblu.

Solidaritas Dukung Palestina, Ratusan Sekolah Islam Gelar Aksi Boikot Produk Pro Israel

Ajakan boikot ini pertama kali muncul di akun TikTok @gestronusa pada Minggu, 2 Maret 2025, dengan mengkritik sikap Codeblu dalam menanggapi suatu konflik dengan sebuah toko roti berinisial CT.

"Boikot oknum food reviewer, tempat ini bukan objek bagi oknum food reviewer untuk menjari viewer dan engagement dengan dramatisasi di sosmed, mencari keuntungan pribadi dengan menekan tempat usaha, sok-sokan menjadi food consultant atau inspektur kebersihan," tulis akun @gestronusa dalam postingannya, disertai dengan foto Codeblu.

PMII Serukan Boikot 25 Brand Global sebagai Bentuk Solidaritas untuk Palestina

Codeblu minta maaf sebarkan hoaks dan jatuhkan brand kue

Photo :
  • Instagram @codebluuuu

Seruan boikot ini muncul setelah Codeblu terlibat dalam perselisihan dengan toko roti berinisial CT. Menurut pengakuan Codeblu, toko tersebut diduga mengirimkan kue yang sudah berjamur dan tidak layak konsumsi ke sebuah panti asuhan.

Terpopuler: Dampak Review Food Vlogger, Madun Oseng Nangis sampai Momen Haru Anggi dan Samuel Rizal

Informasi tersebut diperoleh dari seorang mantan karyawan CT yang telah dipecat karena terlibat dalam kasus penggelapan dana. Mantan karyawan tersebut diduga sengaja menyelipkan kue basi dalam pengiriman ke panti asuhan dengan tujuan untuk merusak reputasi toko roti CT.

Pihak CT kemudian menghubungi Codeblu dan meminta agar video yang mengungkapkan masalah tersebut dihapus. Namun, alih-alih menghapus video, Codeblu diduga menawarkan paket kerja sama senilai Rp350 juta untuk menjadi food consultant bagi brand tersebut, yang kemudian menimbulkan dugaan adanya pemerasan kepada toko roti tersebut.

Codeblu akhirnya menyampaikan permintaan maaf kepada CT dan warganet atas keresahan yang ditimbulkan. Meskipun sudah mengeluarkan permintaan maaf secara terbuka, warganet tetap merasa kesal dan memutuskan untuk melanjutkan aksi boikot terhadapnya.

Jemaah Berebut McDonald's Gratis di Acara Haul

Viral! Jemaah Berebut McDonald's Gratis di Acara Haul, Warganet Malah Nyinyir

Cuplikan video yang memperlihatkan kerumunan jemaah berebut makanan gratis dari McDonald's (McD) dalam sebuah acara haul mendadak viral di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2025