Huayou China Gantikan LG Investasi Baterai di Indonesia
Jumat, 25 April 2025 - 12:57 WIB
Sumber :
VIVA – Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Perkasa Roeslani mengatakan bahwa ada investor asal China, Huayou yang menggantikan LG sebagai ‘leading consortium’ dalam salah satu proyek joint venture (JV) di sektor baterai.
Rosan mengatakan bahwa realisasi investasi dari LG telah selesai di JV nomor 4 senilai USD1,1 miliar.