Pasca Pungli di Kota Bekasi Terungkap, Polda Metro 'Tanam' Provos di Semua Samsat

Ilustrasi mobil polisi.
Sumber :
  • Antara

Jakarta, VIVA - Polda Metro Jaya menempatkan provos di Samsat wilayah hukumnya untuk mencegah kejadian pungutan liar alias pungli seperti Samsat di Kota Bekasi, terulang lagi.

Jangan Sia-siakan, Penghapusan Sanksi PKB dan BBNKB di Jakarta Cuma Sampai 31 Agustus 2025

"Kami juga melakukan upaya antisipasi dengan menempatkan petugas Provos pada fungsi-fungsi pelayanan di bidang lalu lintas untuk melakukan pencegahan pelanggaran anggota di kemudian hari, dan pada bidang-bidang lainnya," ujar Kepala Bidang Profesi dan Pengamanan Polda Metro Jaya, Kombes Bambang Satriawan, Selasa, 17 September 2024.

Sementara, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi M. Latif Usman menambahkan, jika masyarakat masih menemukan ada oknum anggotanya yang melakukan hal tersebut sebaiknya tak segan untuk melaporkan. 

Sejumlah SDN di Pacitan Diduga Pungli Berkedok Pembelian Seragam Sekolah

Ilustrasi korupsi/pungli.

Photo :
  • Istimewa

Sebab, menurut dia, sudah jadi atensi dari Kapolda Metro Jaya, Inspektur Jenderal Polisi Karyoto agar selalu mengawasi segala bentuk pelayanan ke masyarakat.

Diduga Peras Mahasiswa Ajukan Pinjol, Oknum Polisi Surabaya Ditahan Propam

"Laporkan jelas, di tempat-tempat pelayanan ada tempat pelayanan. Pengaduan juga ada, provos, kalau tidak ke 110 ya," jelas Kombes Latif.

Dia bilang pihaknya pasti akan melakukan penindakan jika ada oknum yang melanggar.

"Pasti akan kami lakukan penindakan, dan ada Ditpropam yang jelas sesuai dengan wewenang dan fungsinya," ujar Latif.

Sebelumnya, anggota polisi yang melakukan pungli pungli senilai Rp500 ribu di Samsat Kota Bekasi, yakni Aipda P, menjalani masa penetapan khusus atau Patsus. Perbuatan Aipda P tergolong pelanggaran berat.

"Yang bersangkutan sudah dilakukan penempatan pada tempat khusus karena melakukan pelanggaran, sudah dipatsus," kata Kombes Bambang, Jumat, 13 September 2024.

Untuk diketahui, Polda Metro Jaya merespons keluhan dari seorang pria di medsos yang jadi korban pungli saat mengurus pajak di Samsat Bekasi.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan, oknum terlibat sudah diproses bidang Propam karena pungli tersebut.

Truk Kelebihan Muatan, Truk ODOL

Operasional Truk di Indonesia Bisa Keluarkan hingga Rp 150 Juta per Tahun Buat Pungli

AHY menegaskan pentingnya menindak tegas pungli yang merugikan pengemudi truk dengan dimensi dan muatan melampaui ketentuan atau ODOL.

img_title
VIVA.co.id
18 Juli 2025