Teka-teki Kasus Anak Tewas Terbakar di TPS Cengkareng

Seseorang tewas terbakar di Cengkareng.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Barat, Ajun Komisaris Besar Polisi Andi Adnan mengaku pihaknya sedang mencari tahu identitas dari korban yang ditemukan tidak bernyawa dan sudah terbakar di tempat pembuangan sampah, di Cengkareng, Jakarta Barat, Selasa petang, 25 Juli 2017.

Wawan Kabur usai Bunuh Keluarga Mantan Istri, Kini Ditemukan Tewas di Hutan

"Kita sedang cari tahu identitas korban. Ada KTP (Kartu Tanda Penduduk), tetapi sudah terbakar," kata Andi ketika dikonfirmasi.

Dari video warga, ada seseorang yang melihat korban mondar-mandir sebelum menceburkan diri ke api yang sedang membara.

Buron Berhari-hari, Pelaku Pembunuhan Sadis di Pacitan Ditemukan Tewas Membusuk di Hutan

"Anggota kami sedang menyebar dan mencari tahu kejadian sebenarnya," ucapnya.

Di lokasi kejadian sendiri, kata dia, tidak ditemukan jeriken bensin, sehingga, belum ada kesimpulan korban bunuh diri, atau dibunuh.

Pria di Pacitan Serang Keluarga Mantan Istri, Satu Orang Tewas Kena Bacok

"Tidak ada kok jeriken bensin di lokasi," kata dia.

Hingga Selasa malam, anggota Kepolisian terus menyisir lokasi kejadian. Barang bukti sudah dibawa ke Mapolsek Cengkareng. Jenazah korban sendiri dilarikan ke Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur untuk dilakukan autopsi. "Sudah dibawa ke RS Polri untuk diautopsi," katanya.

Kronoligis

Sebelumnya, seorang yang belum diketahui identitas ditemukan tewas terbakar di tanah kosong tempat pembuangan sampah belakang SD 013, Jalan Jaya 25 RT 002/10, Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat.

Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Purnomo mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada Selasa 25 Juli 2017, sekitar pukul 18.00 WIB.

"Iya benar ditemukan seorang anak yang belum diketahui identitasnya terbakar," kata Purnomo ketika dikonfirmasi.

Purnomo menjelaskan kronologis kejadian tersebut berawal dari saksi bernama Rasudin (41) yang merupakan mantan Ketua RW ditelepon warga dengan adanya penemuan mayat terbakar di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

"Kemudian saksi mendatangi TKP dan ternyata benar mayat tersebut dalam posisi telentang dan tidak memakai baju karna seluruh bajunya terbakar dan di samping korban masih ada kobaran api yang masih menyala kecil," katanya.

Kapolres Pacitan AKBP Ayub Diponegoro Azhar saat memberikan penghargaan kepada warga

Penemu Jasad Pelaku Pembunuhan di Pacitan Diberi Penghargaan Polisi

Polres Pacitan memberikan penghargaan kepada warga yang berjasa menemukan jasad buron pelaku pembunuhan sadis di Desa Temon, Kecamatan Arjosari

img_title
VIVA.co.id
29 September 2025