Menkominfo Pastikan Bos Microsoft Bertemu Jokowi pada 30 April

Menkominfo, Budi Arie Setiadi usai mendampingi Presiden Jokowi bertemu CEO Apple
Sumber :
  • Antara

Jakarta - Menkominfo RI, Budi Arie Setiadi memastikan CEO Microsoft, Satya Nadella bakal datang dan menemui Presiden Jokowi pada akhir bulan ini. Sementara hari ini, Presiden Jokowi telah bertemu CEO Apple, Tim Cook, untuk membahas investasi.  

Bukan di Jakarta tapi di Solo, Kenapa Jokowi Diperiksa Soal Ijazah Palsu Disana?

Ditekankan Budi, pemerintah ingin agar semua pemain teknologi global hadir di Indonesia. Khususnya, hadir untuk mengembangkan investasi dan kemajuan teknologi.

"Nanti tanggal 30 April, CEO (Microsoft) juga. Pokoknya, semua global player ini kita harapkan hadir di Indonesia bukan hanya hadir secara seremoni juga hadir untuk kembangkan investasi dan kemajuan teknologi ke depan," kata Budi Arie di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu, Rabu, 17 April 2024.

Jelang Vonis Hasto, Romo Magnis hingga Eks Jaksa Agung Kirim Amicus Curiae

Satya Nadella, CEO Microsoft

Photo :
  • https://people.com/

Dua hal utama yang akan dikejar dari Microsoft yakni investasi ke proyek strategis di Indonesia dan ikut mengembangkan sumber daya manusia.

Kejar Target NDC di 2030, Indonesia Butuh Investasi hingga Rp 4.648,6 Triliun

Budi mengatakan Indonesia ingin menjadi episentrum dalam ekosistem digital dunia. Walaupun persaingannya berat, hal ini harus dilakukan agar Indonesia aktif dalam rantai pasok teknologi dunia dan bukan cuma jadi pasar.

Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi.

Photo :
  • Istimewa

Selain Satya Nadella dari Microsoft, Budi Arie juga menuturkan, pihaknya berencana mengundang CEO NVIDIA Jensen Huang.

"Kami usahain Jensen Huang dari NVIDIA juga ikut ke sini. Semua big player IT dunia ada di Indonesia. Ini mencakup industrinya juga," imbuhnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya