Pemilu Raya PSI, Kaesang Khawatir Kalah Jika Tidak Keliling

Kaesang Pangarep sambangi DPP PSI daftar jadi caketum.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Fajar Ramadhan

Jakarta, VIVA - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep mengaku khawatir kalah dari dua kandidat calon Ketua Umum PSI dalam Pemilu Raya tahun 2025.

Cerita Jeffrie Geovani Incar 'Darah' Jokowi dan Keluarga: Kalau Tidak Dapat Kita Makamkan PSI

Adapun, dua kandidat rival Kaesang yaitu Ronald Aristone Sinaga di urutan atas dan Agus Mulyono Herlambang.

Berdasarkan hasil elektronik voting atau e-voting sementara, calon Ketua Umum PSI untuk masa kepemimpinan periode 2025-2030 menempatkan Bro Ronald di posisi teratas kalahkan Kaesang. Makanya, Kaesang langsung keliling pada Selasa, 15 Juli 2025.

Janji Kaesang Bawa PSI Lolos ke Senayan 2029

Kaesang menyambangi tiga lokasi di Jakarta. Dari Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara; Cipedak, Jagakarsa, Jakarta Selatan; dan Cipinang Besar Selatan, Jatinegara, Jakarta Timur.

Menurut dia, konsolidasi ini dilakukan guna mengalahkan Ronald Sinaga dan Agus Mulyono Herlambang.

Jeffrie Geovani Bilang Jokowi Selamatkan PSI

“Makanya saya langsung keliling. Kalau enggak keliling, saya kalah nanti sama Bro Ron,” kata Kaesang di Jatinegara pada Selasa, 15 Juli 2025.

Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep

Photo :
  • VIVA.co.id/Uki Rama (Malang)

Sebelum Jakarta, Kaesang sempat melakukan konsolidasi dengan kader PSI di Bali. Rencananya, dia akan memperkuat basis suaranya dengan kampanye di Jawa Tengah.

“Insya Allah, saya mau keliling ke Jawa Tengah. Karena Jawa Barat sudah dikuasai semua sama Bro Ron. Makanya, saya harus ke Jawa Tengah untuk membulatkan suara di Jateng untuk 02,” ujarnya.

Di samping itu, Kaesang mengaku dapat masukan dari sang ayah yang merupakan mantan Presiden Republik Indonesia, Joko Widod (Jokowi). Akan tetapi, Kaesang tidak bisa mengungkap secara rinci.

“Banyak sekali (wejangan) tapi nanti akan saya sampaikan di Kongres,” pungkasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya