Juara Indonesian Idol Fajar Noor dan Shabrina Leanor Dikasih Mobil Seharga Rp400 Jutaan
- Mitsubishi Motors
VIVA – Berbagai cara dilakukan produsen kendaraan untuk mendapatkan eksposure, atau dikenal masyarakat luas. Salah satunya menjadi pendukung sebuah acara terkenal yang disiarkan di televisi swasta.
Seperti yang dilakukan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) dengan menggandeng salah satu acara pencari bakat untuk memberikan dua unit XForce sebagai hadiah pemenangnya.
"Senang rasanya dapat menjadi bagian dari perjalanan para pemenang Indonesian Idol Season XIII, menyambut mereka menjadi bagian dari Mitsubishi Family, dan mengapresiasi secara langsung kerja keras serta komitmen kuat mereka selama ini, dengan memberikan kendaraan terbaru kami yang akan menjadi partner petualangan mereka selanjutnya dalam menempuh mimpi-mimpi yang lebih besar lagi," ujar General Manager of Marketing Communication & PR MMKSI, Intan Vidiasari, dikutip dari keterangannya, Kamis 22 Mei 2025.
Seperti diketahui lomba menyanyi tersebut dimenangkan oleh Shabrina Leanor sebagai juara satu, dan Fajar Noor juara kedua. Mereka sama-sama mendapatkan Mitsubishi XForce. Lantas berapa harga mobil SUV yang dijadikan hadiah tersebut?
Indonesia menjadi negara pertama di dunia yang meluncurkan Mitsubishi XForce sejak 2023. Mobil SUV kompak dengan konfigurasi lima penumpang itu diproduksi lokal oleh PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia di Bekasi.
Mitsubishi XForce merupakan wujud nyata dari XFC Concept, secara desain tidak berbeda jauh dari versi purwarupanya. Mengusung konsep silky dan solid dengan mempertahankan bahasa desain dynamic shield di bagian depan.
SUV dengan konfigurasi 5-penumpang itu didukung sejumlah fitur canggih untuk menunjang pengendara, seperti panel instrument digital TFT yang memberikan beragam informasi, serta head unit 12,3 inci yang dapat terhubung dengan smartphone, dan kamera parking.
Sistem hiburannya itu terhubung dengan 8 speaker lansiran Yamaha, dan head unit yang bisa terkoneksi dengan smartphone itu juga menampilkan bagian luar mobil melalui kamera parkir, serta 4 mode berkendara Normal, Wet, Mud, dan Gravel yang tidak dimiliki mobil sekelasnya
Soal harga, XForce dibanderol Rp388 juta untuk tipe Exceed CVT, sedangkan Ultimate CVT Rp421,300 juta, dan Ultimate with Diamond Sense yang merupakan varian baru dengan sistem keamanan ADAS dilego Rp416,400 juta.