Viral Polisi Ini Dipecat karena Penyuka Sesama Jenis Meski Sudah Punya Istri dan 2 Anak

Ilustrasi polisi.
Sumber :
  • Antara FOTO.

Medan, VIVA – Belum lama ini media sosial tengah dihebohkan dengan kabar ada polisi yang dipecat lantaran penyuka sesama jenis meski sudah mempunyai istri dan dua anak.

Viral di TikTok, Perbaikan Mobil Berkarat Pakai Mie Instan: Benarkah Bisa?

Polisi tersebut ialah AKBP Deni Kurniawan (DK). Saat itu, ia menjabat sebagai Wakil Direktur Kriminal Khusus (Wadir Krimsus) di Polda Sumut.

AKBP Deni Kurniawan dipecat karena menyukai sesama jenis

Photo :
  • tvOne
Napi Lapas Cipinang Kendalikan Bisnis Open BO Pelajar Sejak 2023, Kok Bisa?

"AKBP Deni Kurniawan diputuskan Pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH) alias dipecat dari institusi Kepolisian karena diduga memiliki kelainan seksual," tulis keterangan unggahan Instagram @lagi.viral Jum'at, 14 Februari 2025.

Dalam karirnya, Deni Kurniawan ini pernah menjabat sebagai Kapolres Nias pada tahun 2018 dan Kapolres Labuhanbatu pada Agustus 2020.

Misteri Kasus Kematian Diplomat Muda Kemlu, Polisi Minta Tunggu 6 Hari Lagi

Namun, saat menjabat sebagai Kapolres Labuhanbatu, ia dicopot dari jabatannya karena dinilai melanggar Perkap Nomor 10 Tahun 2017 tentang larangan gaya hidup mewah bagi anggota Polri.

Setelah itu, ia ditarik ke Polda Sumut sebagai perwira menengah tanpa jabatan. Pada tahun 2022, mantan polisi ini diangkat menjadi Wadirreskrimsus Polda Sumut.

Di tahun 2023, ia dimutasi menjadi perwira menengah di Polda Sumut tanpa jabatan struktural. Kasus orientasi seksualnya mencuat pada tahun yang sama, yang akhirnya berujung pada pemecatannya dari institusi Polri.

Kemudian, proses sidang komisi kode etik profesi (KKEP) diputuskan AKBP Deni Kurniawan dipecat. AKBP Deni Kurniawan sempat melakukan upaya banding, namun Mabes Polri juga memutuskan PDTH pada tahun 2023 lalu.

Adanya kabar ini memicu komentar warganet di media sosial. Banyak dari mereka mendukung pemecatan tersebut, dengan alasan bahwa perilaku yang dianggap menyimpang tidak sesuai dengan kode etik dan citra yang ingin dijaga oleh Polri.

Ilustrasi mobil polisi.

Photo :
  • Antara

"Kalau sudah sampai dipecat berarti bukti dukungnya benar, ya semoga polisi semakin membenah diri untuk anggotanya," tulis komentar warganet dalam unggahan tersebut.

"Banyak yang begitu Min. Sudah berkeluarga tapi masih suka sesama jenis. Karena pernikahannya buat menutupi," timpal warganet lainnya.

Direktur RSUD Cabangbungin, Kabupaten Bekasi Erni Herdiani.

Viral Video Pasien DBD Alami Komplikasi, Ini Penjelasan RSUD Cabangbungin Bekasi

Sebuah video viral di media sosial menampilkan narasi seorang pasien demam berdarah yang mengalami komplikasi selama menjalani perawatan di RSUD Cabangbungin, Kab Bekasi.

img_title
VIVA.co.id
20 Juli 2025