Dijagokan PDIP di Pilgub Jakarta, Pramono Anung Punya Harta Rp 104 Miliar

Pramono Anung dan Rano Karno
Sumber :
  • VIVA/Rahmat Ilham

Jakarta, VIVA - Politikus PDIP Pramono Anung Wibowo yang jadi calon kuat gubernur Jakarta di Pilgub 2024 memiliki harta kekayaan sekitar Rp 104 miliar. 

Anggota DPRD DKI Soroti Pelayanan RSUD di Jakarta Belum Optimal, Minta Dinkes Benahi

Dikutip VIVA dari laman elhkpn.kpk.go.id, Rabu 28 Agustus, data tersebut dia sampaikan ke KPK pada 18 Maret 2024, saat menjabat sebagai Sekretaris Kabinet.

Pramono Anung dan Rano Karno

Photo :
  • VIVA/Rahmat Ilham
Pramono Bakal Buat Aturan Soal Larangan Ondel-ondel Digunakan untuk Mengamen

Pramono dalam rinciannya, menyampaikan sembilan bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Jakarta Selatan, Bogor, Bekasi, Kediri, Sleman, dan Buleleng dengan nilai keseluruhan ditaksir Rp35.427.059.686. Diklaim, aset seluruhnya hasil sendiri.

Selain itu, Pramono juga mencantumkan kepemilikan kendaraan senilai Rp1.385.000.000. Terdiri dari Mobil Mini Cooper Sedan Tahun 2007, hasil sendiri, Rp200.000.000; Mobil Mitsubishi Outlander Jeep Tahun 2013, hasil sendiri, Rp85.000.000; dan Mobil Toyota Alphard Tahun 2023, hasil sendiri, Rp1.100.000.000.

Survei Indikator: Kepuasan Publik ke Gubernur Pramono 60 %, Bagaimana Gubernur Lainnya di Jawa?

Pramono juga tercatat punya harta bergerak lainnya sebesar Rp19.135.000.000; surat berharga senilai Rp37.250.208.528; serta kas dan setara kas Rp11.087.762.263. Sehingga, total harta kekayaannya mencapai Rp104.285.030.477. 

Jumlah tersebut lebih besar dibanding laporan tahun sebelumnya yakni tanggal 6 Maret 2023, harta Pramono sekitar Rp101.195.556.633.

Pramono Anung dijagokan PDIP untuk maju di Pilgub Jakarta tahun ini. Ia dipasangkan dengan Rano Karno. Nama Pramono muncul menggantikan Anies Baswedan yang sebelumnya sempat dikabarkan didorong PDIP untuk maju tetapi batal. 

SOUNDSFEST Jakarta 2025

SOUNDSFEST Jakarta 2025, Festival Musik dan Kreativitas Lokal yang Gaet 60 Ribu Pengunjung

SOUNDSFEST 2025 sukses gaet 60 ribu pengunjung, hadirkan kolaborasi musik, UMKM, dan digital, mengukuhkan Jakarta sebagai kota kreatif berskala global.

img_title
VIVA.co.id
29 Mei 2025