KPU Akan Tetapkan Perolehan Kursi dan Caleg DPR-DPRD Terpilih Siang Ini

Ilustrasi gedung KPU
Sumber :
  • Antara

Jakarta, VIVA-  Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI akan menetapkan perolehan kursi partai politik hasil Pileg DPR dan DPD RI 2024 beserta para calon anggota legislatif (caleg) terpilih periode 2024-2029, Rabu, 31 Juli 2024 siang.

Penetapan tersebut akan digelar melalui rapat pleno terbuka yang menurut jadwal bakal dilakukan pukul 14.00 WIB.

Pada Pileg DPR RI 2024, jumlah kursi yang diperebutkan di Senayan bertambah lima dibandingkan 2019. Sehingga jumlahnya menjadi 580 kursi, hasil pemekaran wilayah di Papua yang menghasilkan 4 provinsi baru.

Gedung KPU (Komisi Pemilihan Umum)

Photo :
  • vivanews/Andry Daud

Adapun jumlah kursi DPD RI juga bertambah 16 dari 136 menjadi 152 kursi.

Sebelumnya, KPU telah menetapkan hasil Pemilu 2024 setelah rapat pleno rekapitulasi nasional pascaputusan MK. 

Hasil tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Komisi Pemilihan Umum Nomor 1050 Tahun 2024 tentang Perubahan Atas Keputusan KPU Nomor 360 Tahun 2024.

Hasil Pemilu 2024, PDIP menjadi partai politik dengan perolehan suara tertinggi, sebesar 25.384.673 suara. Kemudian disusul Golkar dan Gerindra.

Peduli Kebudayaan dan Jadi Inspiratif Pemuda, Bonnie Triyana Diganjar Penghargaan dari KNPI

Berikut rincian perolehan suara sah setiap partai politik peserta Pemilu tahun 2024 di tingkat nasional pascaputusan MK:

1. PKB: 16.115.358
2. Gerindra: 20.071.345
3. PDIP: 25.384.673
4. Golkar: 23.208.488
5. Partai NasDem: 14.660.328
6. Partai Buruh: 927.898
7. Partai Gelombang Rakyat Indonesia: 1.282.000
8. PKS: 12.781.481
9. PKN: 326.803
10. Hanura: 1.094.599
11. Partai Garda Republik Indonesia: 406.884
12. PAN: 10.984.639
13. PBB: 484.487
14. Demokrat: 11.283.053
15. PSI: 4.260.108
16. Perindo: 1.955.131
17. PPP: 5.878.708
18. Partai Ummat: 642.550

DPR Mau Panggil OIKN buat Bahas IKN Diisi Oleh Kementerian dan BUMN
Dharma Wanita Persatuan (DWP) Setjen DPD RI merayakan HUT ke-6

HUT ke-6 DWP Setjen DPD RI, Komunikasi Jadi Kunci Ketahanan Keluarga

Seminar Hybrid bertajuk No Stecu-Stecu: Komunikasi Sehat, Cinta Kuat, Keluarga Hangat, digelar di Gedung DPD RI, Kamis 24 Juli 2025.

img_title
VIVA.co.id
24 Juli 2025