Jalin Kolaborasi, Layanan Bank Saqu Kini Bisa Diakses dari Aplikasi Indosat

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH).
Sumber :
  • Misrohatun Hasanah

Jakarta, VIVA – Emiten penyedia jasa telekomunikasi digital, PT Indosat Ooredoo Hutchison Tbk (ISAT) alias Indosat/IOH, menjalin kolaborasi inovatif dengan Bank Saqu dalam upaya bersama untuk memperluas inklusi keuangan digital.

Kredit Perbankan Loyo BI Buka-bukaan Gegara Permintaan Masyarakat Turun

Berdasarkan Keterbukaan Informasi, Director and Chief Commercial Officer (CCO) Indosat, Ritesh Kumar Singh menyampaikan, langkah awal kolaborasi ini adalah mengintegrasikan layanan perbankan digital Bank Saqu ke dalam aplikasi IOH, guna memberikan konektivitas yang seamless serta akses yang lebih mudah terhadap solusi keuangan.

"Kolaborasi ini akan memberikan manfaat nyata bagi pelanggan Indosat maupun nasabah Bank Saqu," kata Ritesh dalam keterangannya, Selasa, 25 Maret 2025.

Jelang Spin Off, Intip Kinerja Bisnis BTN Syariah Kuartal I-2024

Bank Saqu

Photo :
  • Bank Saqu

Dengan memanfaatkan basis pelanggan IOH yang tersebar luas di seluruh Indonesia dan basis nasabah Bank Saqu, Dia optimis bahwa kolaborasi ini akan menghadirkan peluang pasar yang signifikan melalui sinergi yang kuat. Terlebih, sekitar 40 persen nasabah Bank Saqu diketahui merupakan solopreneur, yang mencari solusi digital cerdas untuk memenuhi kebutuhan mereka.

Inflasi Jadi Tantangan Besar Sektor Asuransi Jiwa, Intip Strategi Bisnis Prudential Syariah

Melalui kolaborasi ini, IOH akan menggunakan informasi pelanggan dan propensity model, untuk memastikan layanan perbankan digital yang ditawarkan tepat sasaran dan sesuai kebutuhan pengguna. Dengan menerapkan strategi ini, Indosat dan Bank Saqu berupaya menciptakan pengalaman perbankan yang lebih inklusif dan efisien, namun tetap menjaga privasi pengguna.

"Kolaborasi inovatif kami dengan Bank Saqu merupakan wujud komitmen untuk menghadirkan pengalaman digital kelas dunia, yang mampu memberdayakan masyarakat Indonesia. Dengan wawasan pelanggan dan propensity model, kami dapat secara efektif menjangkau pengguna yang tepat," ujarnya.

Senada, Presiden Direktur PT Bank Jasa Jakarta, Leo Koesmanto, selaku induk usaha Bank Saqu meyakini, kolaborasi lintas industri semacam ini berperan penting dalam mendorong inklusi keuangan di Indonesia. Melalui kolaborasi ini, Dia pun menegaskan komitmen untuk membantu masyarakat khususnya para solopreneur, guna memperoleh solusi perbankan digital yang inovatif dan mudah digunakan, serta mendorong kebiasaan keuangan yang positif. 

Terlebih, kolaborasi ini memperkenalkan fitur perbankan inovatif kepada pelanggan Indosat, untuk mengelola uang secara bertanggung jawab dan mendorong kebiasaan menabung dengan mudah. Dimana salah satu fiturnya adalah Tabungmatic, yang merupakan fitur menabung otomatis pertama di Indonesia.

Fitur ini secara otomatis akan membulatkan transaksi sehari-hari melalui QRIS di aplikasi Bank Saqu, dan menyimpan kembalian dari transaksi tersebut ke dalam Saku Booster dengan bunga hingga 10 persen per tahun sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. 

"Kolaborasi ini merupakan langkah awal dari lebih banyak inovasi yang akan dilakukan bersama IOH, dalam menjembatani kesenjangan keuangan digital di Indonesia," ujarnya.

Sebagai informasi, mulai sekarang hingga 31 Mei 2025, pelanggan Indosat yang membuka akun Bank Saqu berkesempatan mendapatkan bonus saldo hingga Rp100.000. Informasi lengkap syarat dan ketentuan tersedia di situs resmi IM3: https://im3.id/portal/id/ps-banksaqu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya