TNI Berduka, Letkol Ragil Antar Jenazah Sersan Isa Hingga ke Liang Kubur

VIVA Militer: Prosesi pemakaman Militer Serda Isa Abdila
Sumber :
  • Kodim Kediri

VIVA – Innalillahi wa inna ilaihi rojiun... Innalillahi wa inna ilaihi rojiun... Innalillahi wa inna ilaihi rojiun... TNI berduka..

Di penghujung tahun 2024 ini, TNI Angkatan Darat harus kehilangan salah satu Bintara Pembina Desa (Babinsa) terbaiknya.

Babinsa terbaik itu bernama Sersan Dua (Serda) Isa Abdila. Beliau baru saja meninggal dunia karena sakit yang diderita.

VIVA Militer: Prosesi pemakaman Militer Serda Isa Abdila

Photo :
  • Kodim Kediri

Serda Isa Abdila merupakan prajurit TNI yang berdinas di Kodam Brawijaya, tepatnya di Koramil 03/Mojoroto, Komando Distrik Militer (Kodim) 0809/Kediri.

"Dengan kepergian almarhum, TNI telah kehilangan seorang anak bangsa terbaik, yang selalu memegang teguh prinsip - prinsip perjuangan dan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang telah bekerja keras dalam mengemban setiap tugas negara yang menjadi tanggung jawabnya," kata Dandim Kediri, Letnan Kolonel Inf Ragil Jaka Utama dilansir VIVA militer dari siaran resminya.

VIVA Militer: Prosesi pemakaman Militer Serda Isa Abdila

Photo :
  • Kodim Kediri

Jenazah Serda Isa Abdila dikebumikan secara militer di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Dusun Dlopo, Desa Karangrejo, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Kediri.

Indonesia Bakal Punya Bengkel Pesawat Militer Sendiri, Gandeng Perusahaan Raksasa Perancis

Letkol Inf Ragil Jaka Utama mengantar langsung jenazah prajurit terbaiknya itu hingga ke liang kubur. "Atas nama Negara, Tentara Nasional Indonesia dan seluruh yang ditinggalkan, kami menyampaikan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya, dan penghargaan setinggi-tingginya disertai doa yang tulus dan ikhlas kepada almarhum," kata Letkol Inf Ragil Jaka Utama.

Baca: Istri Tercinta Menangis saat Letkol Deni Sujud Pamit Tinggalkan Pasukan Elite Kostrad TNI

Ribuan Prajurit TNI AD Disebar ke Penjuru Nusantara, Ada Apa?
Sah! Mayjen TNI Edwin Sumantha Resmi Dilantik Jadi Danpaspampres Gantikan Achiruddin
Militer Thailand menjaga perbatasan di Kamboja

Thailand Tutup Semua Perbatasan dengan Kamboja Imbas Perang

Thailand telah menutup semua pos pemeriksaan perbatasan dengan Kamboja, menurut seorang pejabat militer Thailand. 

img_title
VIVA.co.id
24 Juli 2025