Tolak Hubungan Badan dan Minta Cerai, Istri di Bantul Dibunuh Suaminya

Ilustrasi garis polisi
Sumber :
  • VIVA.co.id/Andrew Tito

Bantul, VIVA – Seorang perempuan berinisial W ditemukan tewas dalam keadaan terbungkus kain merah di dalam rumahnya yang berada di Karangjati, Kapanewon Kasihan, Kabupaten Bantul, DIY, Selasa 4 Februari 2025.

Sadis! Jasad Wanita Terborgol di Cisauk Tewas Usai Tagih Utang, Diperkosa Bergilir Lalu Dibantai

W tewas dibunuh suaminya sendiri yang berinisial AP. Saat ini AP sudah ditangkap oleh petugas kepolisian karena melakukan pembunuhan pada sang istri. 

Kapolsek Kasihan Kompol Suharno mengatakan pelaku AW nekat membunuh istrinya karena beralasan emosi. Pelaku emosi karena saat meminta untuk berhubungan badan ditolak oleh istrinya.

Misteri Kematian Diplomat Arya Daru: Dugaan Bunuh Diri atau Pembunuhan? Ini Kata Kriminolog

Ilustrasi/Korban pembunuhan

Photo :
  • VIVAnews/ Zahrul Darmawan (Depok)

Suharno menuturkan emosi pelaku semakin memuncak karena korban meminta buku nikah. Korban meminta buku nikah untuk syarat cerai.

Terungkap! Alasan Brigadir Ade Aniaya dan Bunuh Bayinya

"Saat kejadian istrinya datang ke rumah. Pelaku minta hubungan badan tapi tidak dikasih. Istrinya kemudian minta surat nikah karena mau cerai," ucap Suharno. 

"Saat istrinya lengah. Kemudian dipukul sama pelaku dari belakang," imbuh Suharno.

Suharno membeberkan usai membunuh korban, pelaku sempat berencana untuk melarikan diri ke Sragen, Jawa Tengah. Pelaku sempat meminta uang kepada saudaranya untuk modal melarikan diri ke Sragen.

Mantan Kabareskrim Polri, Komjen (Purn) Ito Sumardi

Eks Kabareskrim Ungkap Kejanggalan CCTV Kasus Kematian Diplomat Arya Daru

Mantan Kabareskrim Ito Sumardi soroti kejanggalan CCTV sebelum kematian diplomat Arya Daru. Ada titik buta yang tak terekam saat korban masuk ke kamarnya.

img_title
VIVA.co.id
19 Juli 2025